Menjelang pelaksanaan Uji Kesetaraan dan Kelulusan program Kesetaraan paket C Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan melalui bidang Pembinaan PAUD dan PNF mengadakan sosialisasi penentuan kelulusan program Paket B dan C dan Sosialisasi Uji Kesetaraan program Paket B dan C.
Kegiatan ini diikuti oleh Ketua PKBM, Proktor dan Pengawas Uji Kesetaraan Se Kabupaten Grobogan sebanyak 75 orang dan 25 Lembaga PKBM dan SKB.
Sutomo, M.Pd selalu Kepala Bidang pembinaan PAUD dan PNF Dinas Pendidikan Kab Grobogan menyampaikan bahwa tujuan kegiatan hari ini adalah memberikan penjelasan kepada penyelenggara satuan yang berkaitan dengan ketentuan kelulusan bagi program Kesetaraan paket A, B maupun C yang akan diumum besok tgl 5 Mei 2023 dan membekali para Proktor dan Pengawas dalam pelaksanaan Uji Kesetaraan yang akan dilaksanaka tgl 13-14 Mei 2023 untuk Paket C (setara SMA) dan tanggal 20-21 Mei 2023 untuk Paket B (setara SMP).
Narasumber dalam kegiatan tersebut adalah Haryono Nurwibowo, S.Pd, Mohammad Amir Udin, S.Kom, Misbachul Munir, M.SI ketiganya dari PkBM Basmala dan Purwandono, M.Pd dari PKBM Pangestu. Ujar Dyah selaku Panitia dalam kegiatan tersebut.
Besar harapan kegiatan ini bisa menjadikan PKBM dan SKB semakin maksimal dalam melakukan pelayanan mutu pendidikan di Kabupaten Grobogan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar