Setiap akhir pembelajaran di bulan Ramadhan sudah menjadi kebiasaan di PKBM Basmala melakukan keakraban dengan semua keluarga yang tergabung di PKBM Basmala mulai dari Pendidik KB Permata, Tutor Kesetaraan Paket B dan C, Pendidik SD Tahfidz Basmala, Guru TPA Permata Bangsa, pembatik dan Penjahit Basmala.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara semua yang tergabung di Basmala,
Kegiatan yang mulai dari Jam 16.15 dimulai dengan membaca Al Quran setiap yang hadir dan tidak berhalangan membacakan 1 Juz dan Alhamdulillah pada kesempatan ini bisa mengharamkan 2 x khataman.
Semoga kegiatan seperti ini bisa berjalan dengan baik penuh makna dan tentunya dalam suasana silaturahmi antara Yayasan dan semua yang terlibat di Basmala.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar